Publication Ethics

Proses penerbitan/publikasi Jurnal Guna Widya: Jurnal Pendidikan Hindu yaitu Pengelola, Editor, Mitra Bestari harus memahami serta mematuhi etika publikasi ilmiah.

Kebijakan Jurnal

  1. Jurnal Guna Widya: Jurnal Pendidikan Hindu terbit sebanyak dua kali dalam setahun yaitu edisi bulan Maret dan September.
  2. Naskah yang dimuat dalam Jurnal Guna Widya: Jurnal Pendidikan Hindu adalah artikel hasil penelitian baik metode kuantitatif, kualitatif, mix method, atau studi pustaka yang dapat dilakukan secara individu maupun berkelompok.
  3. Penulis harus merevisi artikelnya berdasarkan umpan balik dari Reviewer dalam batas waktu yang telah ditetapkan oleh dewan penyunting. Dewan Penyunting berhak memperbaiki isi maupun tata tulis tanpa merubah substansi isi.
  4. Naskah publikasi berupa skripsi, tesis, dan disertasi, harus menyertakan rekomdasi dari dosen pembimbing yang bersangkutan bahwa naskah tersebut layak untuk dikirimkan.
  5. Naskah yang sudah direview dan diterima tidak boleh diterbitkan ke jurnal lain, apabila adanya pelanggaran tersebut maka penulis akan diblacklist sampai batas waktu yang ditentukan kemudian.

Tugas dan Tanggung Jawab Pengelola Jurnal

  1. Menentukan nama jurnal, lingkup, tema dan akreditasi.
  2. Menentukan keanggotaan Dewan Penyunting, Editor, Mitra Besari dan pihak lain.
  3. Menerapkan norma dan ketentuan mengenai hak atas kekayaan intelektual khususnya hak cipta.
  4. Membuat panduan kode etik bagi Editor dan Mitra Bestari.
  5. Mempublikasikan jurnal secara berkala dan teratur.
  6. Mempersiapkan perizinan dan aspek legalitas lainnya.

Tugas dan Tanggung Jawab Editor

  1. Mempertemukan kebutuhaan Pembaca dan Penulis.
  2. Memaksimalkan peningkatan mutu dalam publikasi ilmiah secara berkesinambungan.
  3. Menjamin mutu karya tulis yang dipublikasikan.
  4. Mengedepankan kebebasan berpendapat secara objektif.
  5. Memelihara integritas rekam jejak penulis.
  6. Menyampaikan koreksi, klarifikasi dan permintaan maaf bila terkait adanya kesalahan dan dirasa perlu.
  7. Bertanggung jawab terhadap format dan gaya tulisan, sedangkan mengenai isi tulisan menjadi tanggung jawab penuh para penulis.
  8. Mengkaji efek kebijakan terbitan terhadap sikap Penulis dan Mitra Bestari serta memperbaiki dalam rangka peningkatan.
  9. Memiliki pikiran terbuka terhadap pendapat baru atau pandangan orang lain.
  10. Mendorong Penulis, untuk dapat melakukan perbaikan karya tulis hingga layak untuk terbit.

Tugas dan Tanggung Jawab Mitra Bestari/Reviewer

    1. Mendapat tugas dari Editor untuk menelaah karya tulis dan menyampaikan hasilnya kepada Editor sebagai bahan pententuan kelayakan untuk penerbitan.
    2. Menjaga privasi penulis dengan menyebarluaskan hasil koreksi, saran dan rekomdendasi.
    3. Mendorong Penulis untuk melakukan perbaikan karya tulis.
    4. Menelaah kembali karya tulis yang telah diperbaiki sesuai standar yang ditentukan.
    5. Mitra bestari diharapkan memberikan masukan secara konstruktif.
    6. Pembuatan rekomdenasi hasil suatu naskah yang telah direview, harus menjelaskan detil alasan jika naskah tersebut diterima, ditolak dan direvisi.

Tugas dan Tanggung Jawab Penulis

      1. Memastikan bahwa yang masuk dalam daftar Penulis memenuhi kriteria.
      2. Pencantuman nama seorang penulis harus dipastikan diawal pengiriman naskah.
      3. Menyatakan asal sumber daya baik langsung maupun tidak langsung.
      4. Menjelaskan keterbatasan dalam penelitian.
      5. Menanggapi respon atas hasil review dari Mitra Bestari secara profesional dan tepat waktu.
      6. Menginformasikan kepada Editor jika akan menarik kembali karya tulisnya.
      7. Membuat pernyataan bahwa karya tulis yang diserahkan adalah asli dan belum pernah dipublikasikan dimanapun dan tidak dalam proses pengajuan.