Strategi Komunikasi Binluh Penyuluh Agama Hindu Kementerian Agama Kota Denpasar dalam Meningkatkan Sraddha dan Bhakti Masyarakat Hindu di Kota Denpasar

Penulis

  • Ida Ayu Ratih Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar
  • Relin D.E Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar
  • I Nyoman Ananda Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar

Abstrak

Sebelum adanya pandemi Covid-19, penyuluh Agama Hindu melakukan pembinaan secara langsung dengan tatap muka terhadap masyarakat. Akan tetapi setelah pandemi Covid-19, pembinaan umat menjadi terganggu karena adanya peraturan dari pemerintah yang melarang berkumpul dengan jumlah orang yang banyak. Di tengah perubahan media komunikasi pada era kebiasaan baru ini, tentu saja terdapat kesulitan dalam penerapan penyuluhan melalui video. Apakah terdapat perbedaan yang siginfikan dalam peningkatan Sraddha dan Bhakti umat Hindu apabila bimbingan dan penyuluhan (Binluh) dilakukan melalui video yang dibagikan melalui media sosial. Oleh karena itu, peneliti tertarik untuk mengkaji lebih lanjut fenomena tersebut sehingga menuangkannya dalam karya ilmiah yang berjudul “Strategi Komunikasi Binluh Penyuluh Agama Hindu Kementerian Agama Kota Denpasar dalam Meningkatan Sraddha dan Bhakti Masyarakat Hindu di Kota Denpasar”. Teori yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teori Foucault, teori interaksi simbolis, dan teori komunikasi persuasif. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian positivisme. Lokasi pada penelitian ini yaitu di Kementrian Agama Kota Denpasar. Jenis dan sumber data yang digunakan berupa data primer dan sekunder. Teknik penentuan informan adalah purposive sampling. Teknik pengumpulan data meliputi observasi, wawancara, studi kepustakaan, dan studi dokumen. Adapun temuan hasil penelitian adalah: (1) Sistem Binluh yang dilakukan oleh Penyuluh Agama Hindu Kementerian Agama Kota Denpasar meliputi perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi; (2) Penyuluh Agama Hindu Kementerian Agama Kota Denpasar melalui proses komunikasi secara verbal dan nonverbal.

Referensi

Abhicandra. 2021. The Power of Talk & Body Language. Yogyakarta: Araska.

Ananda, Rusydi. 2019. Perencanaan Pembelajaran. Medan: Lembaga Pedulu Pengembangan Pendidikan Indonesia (LPPPI).

Andita, Putu Agus. 2021. Strategi Komunikasi Penyuluh Agama Hindu Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gianyar melalui Media Sosial pada Masa Pandemi Covid-19. Tesis. Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar.

Cahyanthi, Ida Ayu Dwi Wulan. 2021. Strategi Komunikasi Penyuluh Agama Hindu terhadap Pendidikan Pranikah Bagi Generasi Muda di Kota Denpasar. Skripsi. Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar.

Cyuta, Guseka Arya. 2021. Strategi Komunikasi Pembinaan Agama Hindu dalam Meningkatkan Sraddha dan Bhakti Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Hindu di Lapas Klas IIA Denpasar. Skripsi. Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar.

Harnika. 2020. Strategi Komunikasi Melalui Media Visual Penyuluh Agama Hindu pada Masa Pandemi Covid-19 di Kota Mataram.

Kurniawan, dkk. 2023. Komunikasi Pendidikan. Padang: PT Global Eksekutif Teknologi.

Najamudin, Fachrul. 2021. Fungsi, Prinsip, dan Azas Bentuk Bimbingan dan Penyuluhan Islam. Jurnal. Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Sorong.

Sapitri, Ni Kadek Lina. 2018. Strategi Komunikasi Penyuluh Agama Hindu Dalam Peningkatan Sradha Bhakti Penyandang Tunanetra di Panti Sosial Bina Netra Mahatmiya Kabupaten Tabanan. Skripsi. Institut Hindu Dharma Negeri Denpasar.

Sunardi. 2008. Strategi dan Intervensi Konseling (Terjemahan). Bandung: Universitas Pendidikan Indonesia.

Yasa, Kadek Abdhi dan Duwi Oktaviana. 2020. Retorika dan Kesiapan Mental Penyuluh Agama Hindu. Jurnal Maha Widya Duta, 4(1).

Unduhan

Diterbitkan

2024-09-30
Abstrak viewed = 34 times