AJARAN PEMBEBASAN DALAM TEKS MANTRIKOPANIṢAD

Penulis

  • Gede Endy Kumara Gupta Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar

DOI:

https://doi.org/10.25078/pjah.v26i1.2201

Kata Kunci:

Mantrikopaniṣad, Māyā, Brahman-Ātman, Pembebasan

Abstrak

Mantrikopaniṣad adalah salah satu Upaniṣad yang merupakan bagian dari Śukla Yajur Veda. Teks tersebut hanya terdiri dari 20 śloka, namun isi teksnya mengandung begitu banyak benih-benih ajaran yang selanjutnya berkembang menjadi pemikiran dan disiplin penting bagi umat Hindu. Benih-benih ajaran yang ada di dalamnya antara lain ajaran tentang realitas Ātman dan Brahman, konsep Tuhan yang Saguṇa dan Nirguṇa, konsep Māyā, filosofi Ketuhanan (Advaita dan Dvaita Vedānta), ajaran tattva-Sāṁkhya, dan juga ajaran tentang penyatuan diri dengan Brahman. Dari semua śloka yang ada dalam Mantrikopaniṣad, teks tersebut pada dasarnya berusaha untuk menyampaikan ajaran yang berkaitan dengan pembebasan (Mokṣa) yang dicapai melalui jalan dan metode tertentu, yaitu Bhakti, Jnāna (pengetahuan), dan Karma (perbuatan). Untuk itu penelitian secara khusus mencoba menganalisis bagaimana bentuk ajaran pembebasan (Mokṣa) yang terkandung dalam Mantrikopaniṣad.

Unduhan

Diterbitkan

2023-03-31

Terbitan

Bagian

##section.default.title##
Abstrak viewed = 66 times